INHIL (RIAUPOS.CO) - Wakil Bupati (Wabup) Indragiri Hilir (Inhil) H Syamsuddin Uti, melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Kecamatan Kemuning, Selasa (12/10).
Di sana Wabup dan rombongan melakukan sejumlah agenda. Di antaranya, memantau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat dan pelajar.
Apa yang dilakukan Wabup, merupakan upaya menyukseskan program vaksin baik di tingkat daerah maupun nasional. Oleh karena itu dia sangat gencar meninjau pelaksanaan vaksinasi ke sejumlah lokasi.
Kegiatan yang diprakarsai Dinas Kesehatan (Diskes) Inhil itu bekerja sama dengan sejumlah pihak. Seperti, TNI, Polri maupun pihak-pihak terkait yang terlibat di dalamnya.
"Target kita harus bisa mencapai sekitar 75 persen pelaksanaan vaksin,"ungkap Wabup Inhil H Syamsuddin Uti.
Wabup, menegaskan peninjauan vaksin yang terus dilakukan itu guna memastikan agar kegiatan ini tetap berjalan dengan lancar sebagai mana yang diharapkan.
"Tapi ingat, meski sudah divaksin kita harus selalu menjalankan protokoler kesehatan (Prokes),"urainya.
Sampai saat ini di Indonesia, masih dalam pandemi Covid-19. Untuk itu perlu kewaspadaan agar terhindar dari penularan. Termasuk penerapan pola hidup bersih.(adv)